Daftar Isi
Haiii,, gimana nih kabar kalian semua? Semoga yang baca artikel aku ini semua nya dalam keadaan sehat yaa, aamiin. Ada yang kepo ga nih tentang Korea?
Oke, sebelumnya aku udah nulis artikel tentang Jepang, mulai dari Fakta Tentang Jepang sampai pada Hantu Paling Menyeramkan di Jepang. Coba deh kamu yang suka dengan Jepang silahkan cari artikel yang membahas tentang di Jepang, karena disini info nya lengkap loh gaess.
Nah, ada negara yang mirip sama Jepang nih, yaitu Korea. Ya, memang mirip sih menurutku. Dari ciri fisik manusianya, bahasanya, kebudayaannya dan lain sebagainya.
Nah, ada juga nih pakaian ala Korea yang stylish banget. Oke langsung aja kita bahas mengenai pakaian ala Korea yang bisa kamu coba.
1. Hanbok
Yang pertama adalah hanbok. Hanbok adalah pakaian tradisional Korea yang mendunia. “Han” sendiri berarti Korea, dan “Bok” berarti baju. Maka Hanbok adalah pakaian Korea. Hanbok ini merupakaian pakaian yang sangat kental akan sejarah dan budayanya. Pakaian ini sudah ada sejak dahulu kala.
Namun tahukah kamu jika pada zaman dahulu hanbok yang dikenakan oleh kalangan menengah ke atas bahan dasarnya adalah sutera, sedangkan kalangan biasa hanya menggunakan kain biasa. Selain itu dulu kalangan atas boleh menggunakan berbagai warna, sedangkan kalangan bawah hanya boleh mengenakan warna putih pucat dan putih saja. Dulu Hanbok itu lebih longgar ukurannya, sedangkan sekarang sudah agak ngepas di badan, ya meskipun nyatanya masih terlihat godobroh juga ya kwkwk.
Baca juga: Aturan di Korea yang Wajib Diketahui
2. Ruffled Collar Blouse
Pakaian yang satu ini tentunya sudah tidak asing lagi ya. Karena di Indonesia saja sudah banyak dijual dan memang sering digunakan untuk bekerja misalnya di kantor. Baju dengan atasan kerah girly ini sangat menjadi andalan fashion bagi wanita Korea karena dengan memakaianya akan menambahk kesan feminim dan manis.
Tenang saja, pakaian ini tidak hanya bisa digunakan di kantor kok, tapi juga bisa untuk sehari-hari. Kamu bisa memadukannya dengan rok atau celana ditambah dengan high hells. Jika kamu menggunakan pakaian ini, dijamin kamu akan terlihat sangat keren dan elegan.
3. Striped Jumpsuit
Wah, kalo pakaian yang satu ini sih orang Indonesia juga banyak yang memakainya. Jenis dari pakaian jumpsuit ini memiliki banyak corak, mulai dari polos, motif garis-garis, dan lain nya. Dengan motif garis-garis, bisa menghadirkan kesan gemuk atau kurus kepada pemakainya sesuai dengan kemampuan ia dalam memodelkannya.
Pakaian ini juga menghadirkan kesan elegan ketika digunakan oleh para wanita. Yang membuat kamu terlihat kurus adalah karena motifnya bergaris lurus dari atas ke bawah. Dengan begitu penampilanmu terlihat agak kurus wkwk.
4. Long Coat
Kalo pakaian yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi lah ya. Setiap kamu menonton drama Korea pasti pemain nya sering mengguanakan pakaian yang disebut Long Coat. Biasanya mereka menggunakannya pada saat musim dingin (winter) .
Dengan pakaian yang di desain panjang menutup paha, tidak mengurangi keseksian para wanita Korea wkwkw. Justru mereka tampak anggun dan merupakan daya tarik dari gaya wanita disana.
Sebenarnya tujuan pakaian ini dibuat panjang adalah agar bisa menutupi badan dan menjaganya agar tetap hangat. Namun pakaian ini justru telihat keren saat dipakai. Tak heran jika banyak orang-orang di dunia ini yang menyukai pakaian tersebut.
5. Pleated Mini Skirt
Korea memang identik dengan rok nya yang mini. Dengan postur tubuh mereka yang tinggi langsing, tampak indah dan manis jika mengenakan rok mini.
Dengan motif nya kotak-kotak, sebaiknya menang dipadukan dengan atasan kaos polos. Jika dipadukan dengan kaos yang bermotif kotak-kotak juga atau bunga-bunga, maka kurang cocok dan terlihat rame. Justru yang simpel malah lebih manis kok wkwk.