Foto by jejakpiknik.com

Yuk Berwisata Sejarah di Semarang

Posted on

Berlibur memang diperlukan untuk melupakan hiruk pikuk yang telah terjadi selama beberapa hari yang melelahkan. Tapi tidak ada salahnya jika mencoba berwisata sambil belajar sejarah. Tidak hanya menambah wawasan tapi menghilangkan rasa penat.

Sebelum langsung berkunjung ke tempatnya, kita bisa berseluncur di dunia maya seperti sekarang. Dari pada lama-lama, yuk kita lihat langsung wisata sejarah yang ada di Semarang.

 

1. Lawang Sewu

Foto by brilio.net

Tempat yang satu ini sudah tak terdengan asing bukan? Bangunan peninggalan sejarah telah ada sejak tahun 1904. Bangunan yang dipenuhi dengan lorong panjang dan dipenuhi dengan pintu dan jendela dari kayu di sisi kanan dan kirinya.

Di tempat ini kalian bisa mengambil foto karena lawing sewu ini memiliki arsitektur yang khas. Dan dari sisi lain, lawang sewu ini memiliki ruang bawah tanah yang dipercaya dahulu digunakan untuk penjara bawah tanah.

Mulai dari lorong bawah tanahnya, kamu akan merasakan aura mistisnya. Jika kamu ingin tau lebih dalam dari lawang sewu kamu bisa menyewa tour guide yang ada di sana.

 

2. Kota Lama

Foto by jejakpiknik.com

Kalau Jakarta punya Kota Tua sebagai ajang peninggalan sejarah, Semarang punya Kota Lama yang menjadi saksi bisu dari perjuangan para pahlawan di Semarang melawan para penjajah dari Belanda. Jika kamu berada di sini, kamu seakan terasa datang ke lorong waktu.

Kamu akan dibawa ke dalam suasana seperti jaman dulu. Karena di kawasan ini, kamu akan disuguhkan dengan bangunan-bangunan tua dengan berjejer rapi dan terawat. Kota Lama ini juga sering disebut “Little Natherland”.

Gereja belenduk yang telah berdiri lebih dari dua abad memiliki asli Natherland Indische Church yang menjadi bangunan paling populer di kawasan Kota Lama. Dan dengan keunikan gereja ini menjadi Landmark di kota Semarang. Apakah kamu tertarik berkunjung ke miniatur Belanda ini?

 

Baca juga : Museum Modern di Indonesia

3. Komplek Pecinan

Foto by jejakpiknik.com

Para warga Tiongkok memang sudah sering berkunjung ke Indonesia, bahkan hingga sekarang. Di kota Semarang sendiri ada sebuah komplek yang menjadi pesinggahan para warga Tiongkok itu. Komplek itu bernama Pecinan.

Komplek Pecinan memiliki sejarah sama seperti Kota Lama, di komplek ini terasa sangat kental dan terlihat klenteng pada setiap gangnya. Dan tak diragukan lagi, komplek ini memiliki pengaruh besar pada perkembangan kota Semarang.

Oleh karena itu, banyak nilai histori yang dijaga dan sampai sekarang dijadikan salah satu wisata budaya di kota Semarang.

 

4. Museum Kereta Ambarawa

Jika kamu bosan datang ke museum untuk melihat-lihat atau mengamati barang-barang peninggalan sejarah. Berbeda jika kamu berkunjung ke Museum Kereta Ambarawa, di sini kamu bisa merasakan naik kereta lokomotif diesel.

Tak hanya itu, sebelumnya kamu bisa melihat koleksi kereta kuno, memang terasa sangat tua dan kuno tapi barang-barang di museum ini cukup terawat. Kamu berminat naik kereta diesel?

 

Baca juga : Museum di Jakarta

5. Klenteng Sam Po Kong

Tempat yang satu ini tak kalah terkenalnya di Semarang. Klenteng ini dibangun oleh Laksamana Cheng Ho yaitu seorang muslih China yang melakukan perjalanan dan pernah singgah di Semarang.

Pada dinding klenteng ini terdapat relief yang menceritakan tentang perjalanan Cheng Ho sampai di Semarang. Setelah dilakukan pemugaran klenteng ini terlihat lebih menarik. Dan bangunan ini salah satu cagar budaya yang dilestarikan. Apakah kamu tertarik untuk datang ke klenteng ini?

 

Sumber :

https://www.duniasa.com/2017/05/jalan-jalan-ke-kota-lmpia-kota.html?m=1

https://www.tempatwisataid.com/tempat-wisata-bersejarah-di-kota-semarang.html

Leave a Reply