Hallo traveller kembali lagi di artikel saya yang seru dan pastinya menambah wawasan Anda. Kali ini saya akan membahas salah satu pulau terbesar di Indonesia yaitu Kalimantan.
Kalimantan adalah pulau terbesar di Indonesia yang sangat kaya akan budaya dan adat istiadat nya. Kalimantan Utara itu yang berbatasan dengan Negara Malaysia, wah tinggal melangkah sudah beda Negara ya … Nih Kalimantan Utara itu adalah provinsi yang paling muda di Indonesia dan sudah diresmikan lho oleh pemerintah pada tanggal 25 Oktober 2012.
salah satu ragam di Kalimantan itu ya rumah adatnya. Kalimantan juga sangat kaya akan upacara adat yang luar biasanya. Tapi disini kita akan bahas seputar rumah adat Kalimantan Utara ya.
Yuk simak penjelasan tentang rumah adat di Kalimantan Utara.
Rumah adat Kalimantan Utara ini lebih dikenal sebagai Rumah Baloy. Rumah Baloy ini adalah kebudayaan seni arsitektur dari masyarakat suku Tidung, di Kalimantan Utara. Nah, disuku Tidung ini memiliki budaya dan desain rumah adat sendiri lho, keren ya? Oh ya nih kamu harus tau juga, suku Tidung itu salah satu dari 420 suku Dayak yang ada di kepulauan Kalimantan.
Baca juga: 3 Pakaian Adat Sunda
Kalau diperhatikan dengan seksama, Rumah adat Baloy hampsi mirip dengan rumah adat di Kalimantan Timur. Rumah Baloy itu unik dan indah, sampai-sampai tidak dimiliki oleh provinsi yang lain, karena seperti tadi bahwa Rumah Baloy ini perpaduan dari suku Tidung nya.
Rumah Baloy ini menggunakan model rumah singgung, yang kalian pasti tau bahwa rumah panggung ini bisa dibangun atau bisa terletak air dibawah rumahnya. Nah bahan rumah Baloy ini dari kayu, DNA kayunyaoun berasal dari Kalimantan lho, bukan dari daerah lain.
Rumah Baloy juga sering sekali dipakai untuk musyawarah, karena katanya suku Tidung itu sangat cinta sekali dengan kedamaian, jadi jika ada perdebatan atau ada perselisihan, mereka akan menyelesaikan nya secara musyawarah, wah hebat bukan? Ini salah satu contoh sangat baik yang wajib banget kita tiru, karena menyelesaikan masalah bukan Dnegan kepala dingin, justru memperkeruh suasana ya.
Dalam suatu hal, pasti ada makna dibalik itu, sama seperti rumah Baloy yang memiliki makna tersendiri, bisa dibilang filosofinya. Untuk atap rumah Baloy itu menggambarkan bahwa mereka sebagian besar adalah nelayan dan pelaut.
Untuk suku Tidung sendiri, kalian pasti sangat asing dengan suku itu, mungkin jika kalian orang Kalimantan pasti tahu ya. Suku Tidung ini memang awalnya tidak banyak yang tahu, ibarat orang sedang berbicara dan volumenya sangat kecil jadi tidak terdengar. Tapi, seiring perkembangan zaman, suku Tidung semakin terlihat dan semakin dikenal juga oleh masyarakat luas.
Baca juga: Rumah adat papua
Kamu tinggal di sebuah daerah pastinya memiliki kebanggaan tersendiri, bukan? Sama nih seperti masyarakat suku Tidung, mereka sangat bangga dengan keunikan adat dan budaya mereka sendiri. Benar-benar patut diapresiasikan ya kebudayaan yang benar-benar kaya raya.
Setelah kamu baca penjelasan diatas, apakah kamu ingin pergi ke Kalimantan untuk memastikan apakah benar atau tidak tentang kekayaan budaya, adat bahkan keunikannya pun sangat-sangat luar biasa, dan patut dicontoh untuk hal-hal yang sangat banyak positifnya.
Kalian akan mendapat banyak pengalaman yang sangat mengasyikan jika kalian pergi ke daerah-daerah di seluruh penjuru Indonesia sambil mempelajari budaya, adat, bahkan sampai kebiasaan disana yang positif bisa kalian pelajari juga. Karena dari situlah bisa terlihat seberapa besar wujud nyata cinta kita terhadap tanah air, Indonesia.