Foto by pinterest.com

5 Pakaian Adat Jakarta

Posted on

Jakarta sudah identik dengan dengan namanya betawi, namun konon katanya betawi ini bukan suku asli dari Jakarta loh. Terlepas dari hal itu sudah jadi rahasia umum jika warga dipanggil dengan orang betawi.

Mereka tetap menjaga dan melestarikan budaya yang ditinggalkan oleh nenek moyang seperti ondel-ondel, kerak telor dan termasuk pakaian adatnya. Seperti pakaian kesehariannya yang terlihat sederhana sekali.

Dari kaum laki-laki yang biasanya mengenakan sabuk besar warna hijau atau peci yang berwarna merah. Itu adalah bagian dari ciri khas pakaian adat orang betawi alias Jakarta. Untuk lebih lengkapnya berikut beberapa pakaian adat dari Jakarta.

1. Baju Sadariah

Foto by pingpoint.co.id

Baju sadariah ini lebih kita kenal dengan nama baju koko. Baju ini merupakan salah satu ikon dan orang betawi, biasanya baju ini digunakan oleh kaum lelaki di Jakarta. Baju sadariah ini biasanya digunakan bersama celana batik atau celana hitam polos.

Lalu ditambah dengan peci atau kopiah dan kain yang dikalungkan seperi sorban. Baju sadariah memiliki pembeda dengan baju koko di pasaran, yaitu baju ini memiliki ciri khas warna yang tidak dicampur alias polos dan tidak memiliki motif.

Baju sadariah ini biasanya digunakan oleh lelaki betawi yang sudah dipanggil abang dalam artian hanya lelaki dewasa yang mengenakan baju sadariah ini.

Baca juga : Museum di Jakarta

2. Celana Batik

Foto by shopee.co.id

Celana yang mirip dengan celana kolor dengan memiliki karet dibagian pinggang ini secara umum dikenakan oleh kaum lelaki betawi. Dengan panjang ada yang sampai lutut dan ada yang sepanajng kaki.

Dengan motif batik yang tidak mencolok dan tidak ramai jadi dengan motif yang lebih sederhana dan natural dengan warna yang sering muncul ialah coklat, hitam dan putih.

Celana ini bisa dikombinasikan dengan baju sadariah dan peci serta sarung yang yang dikalungkan.

3. Baju Kurung

Foto by bukubiruku.com

Baju kurung merupakan pakaian adat asli betawi yang digunakan oleh kaum perempuan. Baju ini memiliki warna yang cenderung terang dan mencolok yang berkebalikan dengan baju lelaki betawi yang cenderung lebih tenang dan kalem.

Baju kurung ini biasanya berlengan pendek namun ada juga yang berlengan panjang. Seiring berkembangnya zaman, banyak desainer yang memadukan warna baju kurung ini agar lebih menarik dan memberikan beberapa tambahan seperti saku.

Baca juga : Tempat Private Dinner di Jakarta

4. Baju Ujung Serong

Foto by budayajawa.id

Pada jaman dulu, baju ini dikenakan oleh mereka yang berasal dari kaum bangsawan. Baju ini merupakan jas dengan celanan pentolan. Dan terdapat kain batik yang ujungnya berbentuk serong di atas lutut dan terdapat pisau raut di sana.

Ada beberapa aksesoreis tambahan seperti jam saku rantai dan kuku macan. Dengan bagian kepala mengenakan kopiah dan alas kaki menggunakan sepatu pantovel.

Sedangkan untuk perempuannya mengenakan baju kurung yang dikombinasikan dengan kain batik, kerudung, selendang, dan mengenakanan aksesoris seperti gelang, kalung, cincin, giwang.

Untuk saat ini, baju ujung serong hanya dikenakan pada acara resmi saja dan digunakan sebagai busana abang none Jakarta.

5. Pakaian Pengantin Betawi

Foto by pinterest.com

Pakaian pengantin betawi ini merupakan hasil akulturasi dari budaya Tiongkok, Arab, dan Melayu. Untuk lelaki yang memakai jubah panjang yang berwarna cerah seperti merah dengan baju bagian dalam yang berwarna lebih kalem seperti putih.

Dan di bagian kepala ditambahkan penutup kepala yang terbuat dari sorban. Ditambah dengan beberapa aksesoris seperti selendang bermotif dengan warna yang mencolok. Pakaian pengantin pria ini disebut juga Dandanan Care Haji.

Sedangkan untuk perempuannya mengenakan baju bergaya cina berwarna cerah dan dikombinasikan dengan rok model duyung berwarna gelap. Ada beberapa perhiasan yang dikenakan seperti kalung lebar, gelang listing, dan teratai manik-manik.

Untuk bagian kepalanya mengenakan kembang goyang motif burung hong, sanggul palsu yang berhias bunga melati lalu dikenakan cadar yang menutupi bagian wajah. Baju pengantin wanita betawi ini disebut juga Dandanan Care None Pengantin Cine.

Baca juga : Tempat Resepsi Murah di Jakarta

 

Sumber:

https://borneochannel.com/pakaian-adat-jakarta/

https://www.romadecade.org/pakaian-adat-betawi/#!

Leave a Reply