Jenis Makanan Kaya Protein

Jenis Makanan Kaya Protein

Posted on

Jenis Makanan Kaya Protein

Tidak bisa dipungkiri lagi, protein merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan untuk proses pertumbuhan organ tubuh, khususnya otot. Protein dapat kita temukan di semua sel tubuh dan protein juga merupakan komponen utama dari sel itu tersendiri. Jika tubuh kekurangan protein, efeknya bisa menghambat pertumbuhan. Maka dari itu, berikut jenis-jenis makanan yang kaya protein.

  1. Daging (ikan, dada ayam, domba muda, sapi)

Jenis Makanan Kaya Protein

Daging merupakan sumber protein hewani yang cukup tinggi. Kandungan protein pun tergantung dari jenis daging yang dikonsumsi. Daging yang memiliki kandungan protein tinggi seperti daging ikan (20-35/100gr), dada ayam (28/100gr), daging sapi (25-39/100gr), dan daging domba muda (30/100gr). Namun, daging memiliki terlalu banyak kalori sehingga tidak boleh terus menerus dikonsumsi dalam satu hari.

  1. Ikan tuna

Ikan tuna yang berwarna daging merah dan putih merupakan sumber protein yang baik. Selain itu, ikan tuna juga mengandung asam omega-3, vitamin A, vitamin D, kalsium, fosfor, zat besi, zinc, kalsium, dan magnesium. Olahan tuna pun mudah ditemukan dimana-mana mulai dari warung makan sederhana hingga restoran mewah yang menyediakan berbagai jenis tuna.

  1. Telur

Telur juga merupakan makanan dengan kandungan protein yang tinggi dan mudah didapat. Dengan jumlah protein 12.6 gram per 100 gramnya, terlur juga tidak mengandung lemak jenuh dan rendah kalori, sehingga protein yang kita dapat murni darinya. Jika ingin mendapatkan protein yang optimal, konsumsi telur difokuskan ke bagian putih telurnya.

  1. Kacang-kacangan

Kacang merupakan jenis makanan yang mayoritas mengandung protein. Mulai dari kacang kedelai (36,49/100gr), kacang almond (21,22/100gr), kacang hijau (3,04/100gr), sampai dengan kacang polong (25/100gr). Selain kacangnya, olahan kacang juga bagus untuk dikonsumsi karena tetap mengandung protein yang baik bagi tubuh. Contoh olahannya adalah tahu, tempe, atau susu kedelai.

 

  1. Gandum

Selain beras, gandum juga mengandung protein hampir 2 kali lebih banyak dari makanan pokok yang paling sering dikonsumsi tersebut. protein di gandum merupakan yang terbesar dalam kategori sereal. Selain protein, gandum juga mengandung karbohidrat untuk menjadi pasokan energi kita. Vitamin pun tidak kalah banyaknya seperti B1, B2, B3, B5, B9, zat besi, kalsium, magnesium, zinc, dan fosfor.

Tentunya, penting untuk memperhatikan asupan protein yang kamu konsumsi. Namun ingat! Jangan sampai kamu berlebihan dalam mengonsumsinya. Imbangi dengan nutrisi lain agar tumbuh kembangmu menjadi lebih baik lagi. Semoga berhasil, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *