Ini Dia Trik Berpenghasilan Tinggi dengan Nge-Vlog

Posted on

 

YouTube sebagai media berbagi video, memiliki jumlah penonton yang bertambah secara signifikan setiap tahun. Vlogger alias Video Blogger memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin. Ia menuangkan curhatan hati, informasi, atau cerita kesehariannya melalui media video dan diunggahnya di YouTube.

Tidak hanya mengenai passion dan popularitas, tetapi vlogging sudah merambah kepada aspek penghasilan. Banyak vlogger yang berpenghasilan tinggi karena karya yang ia unggah di YouTube. Pekerjaan ini kini menjadi sesuatu yang cukup menjanjikan, bukan?

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh web Blogooblok.com, terdapat 15 YouTuber terkaya di Indonesia. Di peringkat pertama diduduki oleh Edho Pratama (Edho Zell) dengan pendapatan sekitar Rp. 44 juta per bulan. Dengan jumlah viewers akun YouTube Edho Zell sebanyak 170 juta kali dan jumlah subcribers sebanyak 750 ribu, membuat profesi ini menjadi sumber penghasilan utama bagi kebanyakan YouTuber.

Penasaran dari manakah uang tersebut datang? Sebagian besar berasal dari iklan yang timbul di pojok laman YouTube. Sisanya, dari kerjasama produk yang ingin mempromosikan barang di laman bintang-bintang vlog di YouTube tersebut.

Tertarik untuk menjadi vlogger yang terkenal dan mendatangkan banyak uang? Ini rahasianya!

  1. Jadilah diri sendiri di depan kamera

Tidak perlu meniru gaya dan kepribadian dari artis atau orang lain yang Anda idolakan. Cukuplah jadi diri sendiri yang sebaik-baiknya, sehingga keunikan yang Anda miliki pun akan terlihat dengan sendirinya.

Misalkan saja, Jenna Mourey yang dikenal sebagai Jenna Marbles. Sekitar 14 juta subscribersnya di YouTube setia menyaksikan videonya yang hanya duduk di depan kamera. Dalam vlog-nya, Jenna melakukan sindiran terhadap situasi yang sering kita temui sehari-hari.

  1. Hobi dan hal seru lainnya selalu menjadi bahan yang dibagikan dalam vlog

YouTube sekiranya menjadi sebuah buku harian bagi seorang vlogger. Ia menceritakan berbagai hal yang disukai ataupun hobi yang ia tekuni di depan kamera.

Contoh saja, seorang pria asal Swedia bernama Felix Kjellberg yang terkenal dengan nama PewDiePie. Ia terkenal dan menjadi kaya karena vlog yang ia unggah di YouTube berisi ulasan game. Menurut situs statistik SocialBlade, pendapatannya per tahun bisa mencapai 15 juta USD. Jumlah yang fantastik, bukan?

  1. Konsistensi dan rajin unggah video baru

Dengan konsisten mengunggah video baru setiap kurun waktu tertentu, Anda sebagai vlogger tidak hanya ditunggu-tunggu videonya oleh penonton setia, tetapi juga mengundang pundi-pundi uang yang tak sedikit.

Buatlah penonton untuk terus tertarik menonton dan berlangganan (subscribe) video Anda di YouTube. Semakin besar jumlah subscribers, maka semakin besarlah kesempatan Anda untuk dijadikan media promosi bagi perusahaan atau iklan-iklan di Google.

  1. Tentunya, kepercayaan diri yang tinggi

Untuk berani tampil di depan kamera dan disaksikan ribuan penonton di dunia maya, tentunya membutuhkan kepercayaan diri yang tinggi. Walaupun artis vlog terlihat menyenangkan, tetapi mereka juga harus siap dengan kehidupan pribadinya yang diumbar ke dunia maya lho.

Di zaman yang serba online seperti sekarang ini, hobi yang kita sukai juga bisa menjadi sumber penghasilan yang besar. Kita bisa menjadi vlogger dengan membuat video yang menyenangkan, sekaligus terkenal dan mendapatkan penghasilan. Jadi, tunggu apa lagi? Be yourself and upload it!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *