Drum merupakan salah satu alat musik tertua yang dimainkan dengan cara dipukul. Alat musik yang terdiri dari snare, cymbal, bass dan tom-tom ini, sudah ada sejak tahun 1800 dan terus berkembang hingga sekarang. Bahkan, drum juga sudah dibuat secara elektrik seperti beberapa alat musik lainnya.
Kunci dari permainan drum bukanlah dengan menggunakan nada melainkan beat, birama, not balok, serta teknik pukulan. Oleh karena itu, saat memulai belajar bermain drum, hal yang terpenting untuk dipelajari setiap orang adalah birama dan teknik-teknik pukulan dasar. Beberapa birama dan teknik-teknik pukulan dasar tersebut adalah sebagai berikut:
Birama dan Not Balok pada Drum
Birama adalah bagian dari suatu baris melodi yang ditunjukkan dalam jumlah kutukan tertentu. Misalnya, pada birama 4/4 terdapat 4 ketukan dalam 4 kali hitungan pada suatu tempo tertentu. Terdapat not balok pada sebuah birama yang dimainkan pada alat musik drum, antara lain adalah 1/4, 1/8, 1/16 dan 1/32. Dalam memainkannya, berikan downbeat pada setiap hitungan, yaitu dengan membunyikan suara bass drum menggunakan kaki.
Keterangan:
R = Pukulan tangan kanan
L = Pukulan tangan kiri
- = Aksen (penekanan pada pukulan)
- Not 1/4
Dalam not 1/4 pada sebuah birama 4/4, terdapat satu kali pukulan pada setiap hitungan. Namun, jika dilakukan pada birama 4/4 yang memiliki jumlah 4 hitungan, maka pukulan dilakukan sebanyak 4 kali. Contohnya adalah sebagai berikut:
- Not 1/8
Not 1/8 memiliki lebih banyak jumlah pukulan dibandingkan not 1/4. Hal ini dikarenakan harus terdapat 8 kali pukulan dalam 4 hitungan. Artinya, setiap hitungan memiliki jumlah 2 pukulan dari hasil pembagian antara 8 pukulan dengan 4 hitungan. Mulailah gunakan kedua tangan untuk melakukan pukulan not 1/8.
- Not 1/16
Jumlah pukulan pada not 1/16 adalah 16 pukulan yang dilakukan dalam 4 hitungan pada satu birama. Artinya, terdapat 4 pukulan pada setiap hitungan dalam not 1/16. Berikan pukulan yang lebih keras (aksen) pada tiap hitungan agar lebih mudah menghitung biramanya.
- Not 1/32
Dalam tempo yang cepat, not 1/32 hanya bisa dilakukan oleh drummer yang sudah luwes dalam melakukan pukulan secara cepat. Hal ini dikarenakan terdapat 8 kali pukulan dalam satu hitungan untuk memainkan not 1/32.
Teknik Dasar Pukulan Drum
Saat mulai mempelajari teknik dasar pukulan drum, ada baiknya kamu melakukannya di bidang snare terlebih dahulu. Setelah mulai terbiasa, teknik pukulan tersebut dapat dikombinasikan dengan melakukan pukulan pada beberapa bagian drum seperti snare dan tom-tom. Berikut adalah beberapa teknik dasar tersebut:
Jika sudah mulai terbiasa dalam melakukan teknik-teknik pukulan dan berbagai notasi, coba tingkatkan tempo hitunganmu menjadi lebih cepat sehingga kedua tanganmu semakin terbiasa. Selanjutnya, cari tahu cara memainkan beat pada drum dengan menggunakan genre lagu yang sesuai untuk menjadi bahan latihanmu. Selamat mencoba!