5 Jenis Latihan Otot Punggung

5 Jenis Latihan Otot Punggung

Posted on

5 Jenis Latihan Otot Punggung

5 jenis latihan otot punggung, jika kamu sedang melakukan bulking atau pembentukan pada ototmu, tentu bagian punggung merupakan bagian yang tidak bisa kamu lupakan untuk dilatih. Otot punggung merupakan salah satu hal yang membedakan orang yang berlatih dan yang tidak melatihnya. Jika sering dilatih, tentu punggung akan terlihat lebih proporsional dan bidang. Otot punggung pun berguna untuk mendukung kinerja seluruh otot yang ada di tubuh kita. Berikut 5 jenis latihan otot punggung.

Burpee

5 Jenis Latihan Otot Punggung

Latihan yang paling umum dijalani dalam kegiatan fitness adalah burpee. Gerakan ini banyak dilakukan karena mudah dan bisa dilakukan dimana saja sekaligus bermanfaat banyak bagi tubuh. Salah satunya adalah untuk otot punggung. Mengapa? Karena otot punggung juga bekerja aktif ketika melakukan gerakan ini. berikut langkahnya:

  1. Mulai dari posisi berdiri dengan merentangkan tangan ke atas.
  2. Jongkok dengan meletakkan telapak tangan ke bawah.
  3. Melempar bagian kaki kebelakang dan tahan tubuh bagian depan dengan tangan yang sudah diletakkan dibawah.
  4. Kembali jongkok dan berdiri dengan merentangkan tangan keatas.

Aquaman

5 Jenis Latihan Otot Punggung

Gerakan ini adalah gerakan yang tidak kalah mudah dengan gerakan pertama tadi. Bedanya, gerakan aquaman dilakukan seolah kamu sedang berenang. Gerakannya pun simpel. Kamu cukup mengangkat tangan kanan dan kaki kiri serta tangan kiri dan kaki kanan secara bergantian dalam posisi tengkurap.

Wide-grip Pull Up

5 Jenis Latihan Otot Punggung

Latihan ini mirip-mirip dengan pull up, namun perbedaannya terletak di cara memegang palang besinya. Chin up memegang palang dengan menghadap kedalam, sehingga kamu akan menarik dirimu keatas dengan kekuatan bisepmu. Berikut tahapannya:

  1. Raih palang besi dengan posisi telapak tangan menghadap keluar.
  2. Pertahankan posisi tubuhmu menggantung dengan kedua tanganmu. Renggangkan selebar mungkin.
  3. Angkat tubuhmu dengan memanfaatkan kekuatan kedua lenganmu hingga badanmu terangkat.
  4. Turunkan tubuhmu secara perlahan, namun tetap tahan tubuhmu agar tidak menapak kebawah.

Barbell Deadlift

5 Jenis Latihan Otot Punggung

Mengangkat barbel tentu merupakan teknik dasar dalam kegiatan fitness. Deadlift sebenarnya berguna untuk mengembangkan otot-otot tubuhmu mulai dari betis sampai punggung bagian atas. Namun, secara keseluruhan juga paling baik untuk mengembangkan tubuh bagian belakangmu. Kamu cukup menggenggam barbel didepanmu dan mengangkatnya sampai setinggi lutut. Ulangi langkah tersebut hingga batas kekuatanmu.

Reverse-Grip Pulldown

5 Jenis Latihan Otot Punggung

Teknik ini bisa kamu lakukan di gym dan bisa dilakukan sembari duduk. Berikut tahapannya:

  1. Pegang pull down bar dengan kedua tanganmu dan menghadap kearah badanmu.
  2. Mencondongkan bagian dada kedepan.
  3. Tarik pull down bar kebawah secara kekuatan penuh dan turunkan perlahan.

Mudah bukan? Mulai dari yang bisa dilakukan dimana saja sampai dengan yang membutuhkan alat khusus bisa kamu coba lakukan. Jangan lupa untuk mengimbanginya dengan latihan yang teratur dan makanan yang sesuai dengan kebutuhan tubuhmu, ya. Selamat mencoba!

Leave a Reply